GORONTALO - Universitas Negeri Gorontalo kembali menorehkan prestasi akademik membanggakan Prof. Dr. Dian Ekawaty Ismail, S.H., M.H. sebagai Guru Besar dalam bidang Ilmu Hukum Pidana. Pencapaian tersebut menandai tonggak penting dalam penguatan kapasitas akademik dan reputasi ilmiah Fakultas Hukum UNG. Raihan ini menjadi bukti nyata dedikasi Prof. Dian dalam bidang pendidikan, penelitian, serta pengabdian kepada masyarakat, khususnya di ranah hukum pidana.
Ketua Senat dan Sekretaris Senat UNG, Prof.Dr.Mohamad Karmin Baruadi, M.Hum dan Prof.Dr. Femy M. Sahami, M.Si menyampaikan apresiasi dan kebanggaan atas capaian tersebut. Pengangkatan guru besar ini menjadi bentuk pengakuan terhadap dedikasi Prof. Dian dalam bidang keilmuan hukum pidana, penelitian, serta kontribusinya terhadap pengembangan pendidikan tinggi di Gorontalo.